Pemkab Berau Dorong Kolaborasi Pemerintah dan Media Lewat Seminar Relasi Media
KARTANEWS.COM, BERAU – Pemerintah Kabupaten Berau melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggelar Seminar Relasi Media bertema “Kolaborasi Pemerintah dan Media Menuju Informasi Publik yang Kredibel dan Inspiratif” yang diselenggarakan di meeting room Hotel Bumi Segah, Tanjung Redeb pada Rabu (5/11/2025).
Kegiatan ini menjadi forum bagi pemerintah dan insan pers untuk memperkuat kolaborasi dalam penyebaran informasi publik yang berkualitas.
Selain itu, seminar ini juga menjadi wadah sosialisasi dua regulasi penting, yakni Permen Kominfo Nomor 4 Tahun 2024 tentang Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Konkuren di Bidang Komunikasi dan Informatika, serta Pergub Kaltim Nomor 49 Tahun 2024 tentang Pengelolaan Media Komunikasi Publik di Lingkungan Pemerintah Daerah.
Kepala Dinas Kominfo Berau, Didi Rahmadi dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memperkuat tata kelola komunikasi publik yang transparan dan akuntabel.
Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan media dalam menyampaikan informasi yang benar dan berimbang kepada masyarakat.
“Peran media sangat vital dalam membangun kepercayaan publik. Pemerintah tidak bisa berjalan sendiri dalam menyampaikan informasi,” ujarnya.
“Karena itu, kemitraan yang sehat dengan media menjadi kunci dalam menjaga kualitas informasi di tengah derasnya arus digital,” sambungnya.
Dirinya juga berharap kegiatan ini dapat menjadi ruang dialog antara pemerintah, media, dan organisasi pers dalam menyamakan persepsi terkait penerapan regulasi yang mengatur dunia komunikasi publik di daerah.
Sementara itu, mewakili Bupati Berau, Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setkab Berau, Rusnan Hefni menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen melaksanakan seluruh peraturan di bidang komunikasi dan informatika secara konsisten.
“Pemerintah Kabupaten Berau terus berupaya menjalankan amanat peraturan perundang-undangan di bidang komunikasi dan informatika, agar kolaborasi dengan media berjalan dalam koridor yang jelas dan profesional,” tuturnya.
Acara ini juga menghadirkan narasumber dari Dewan Pers, Yogi Hadi Ismanto yang memaparkan materi tentang profesionalitas dan kredibilitas media di era digital serta perwakilan Serikat Perusahaan Pers (SPS), Edwin Agustyan yang menjelaskan peran SPS sebagai mitra strategis pemerintah dan Dewan Pers.
Melalui kegiatan ini, Diskominfo Berau berharap terbangun kesepahaman antara pemerintah dan media dalam menjaga ekosistem informasi publik yang sehat, kredibel, dan berpihak pada kepentingan masyarakat.
Sebagai bentuk apresiasi, di akhir kegiatan dilakukan penyerahan cinderamata kepada para narasumber serta penyerahan fasilitas penunjang profesi secara simbolis kepada sejumlah organisasi pers dan perwakilan media di Kabupaten Berau. Langkah ini menjadi bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap peningkatan kualitas dan profesionalitas jurnalis di daerah.
Kegiatan ini juga menjadi momentum memperkuat hubungan baik antara pemerintah dan media agar terus bergerak bersama dalam menyebarkan informasi yang inspiratif, edukatif, dan berimbang.
Melalui kolaborasi yang solid, diharapkan arus informasi di Berau semakin kredibel dan mampu memberikan dampak positif bagi kemajuan daerah.
Kegiatan ini juga dapat meningkatkan profesionalitas dan kapasitasnya di tengah tantangan arus informasi digital yang semakin kompleks.
Kolaborasi yang kuat diharapkan mampu melahirkan pemberitaan yang tidak hanya informatif tetapi juga membangun optimisme dan kepercayaan publik terhadap kinerja pemerintah daerah. (AUNI)
What's Your Reaction?
Like
0
Dislike
0
Love
0
Funny
0
Angry
0
Sad
0
Wow
0